Banyuwangi β Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong semangat kerja dan dedikasi pegawai. Pada Selasa (8/4/2025), Lapas memberikan penghargaan kepada pegawai teladan periode Januari hingga Maret 2025.
Penghargaan tersebut diberikan dalam rangkaian apel pagi pegawai yang berlangsung di depan Aula Sahardjo. Momentum ini menjadi bentuk apresiasi nyata atas kinerja luar biasa yang telah ditunjukkan selama tiga bulan terakhir.
Pegawai yang menerima penghargaan adalah Rofica Ratna Safitri, seorang perawat yang bertugas di Klinik Lapas Banyuwangi. Ia dinilai berhasil menunjukkan performa kerja unggul dan kontribusi nyata bagi lingkungan kerja dan warga binaan.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Kasubag Tata Usaha, Titik Asmawati, mewakili Kepala Lapas Banyuwangi, Mochamad Mukaffi. Prosesi penyerahan disaksikan oleh seluruh jajaran pegawai Lapas.
Dalam sambutannya, Titik Asmawati menegaskan bahwa penghargaan ini bukan sekadar seremoni, melainkan bagian dari strategi pembinaan internal guna membangun motivasi dan budaya kerja positif.
βPenghargaan ini tidak hanya bentuk apresiasi, tapi juga pemacu semangat bagi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan terbaik,β ujarnya.
Ia menambahkan, program pegawai teladan yang rutin dilakukan setiap triwulan ini diharapkan mampu menciptakan iklim kerja kompetitif dan profesional di lingkungan pemasyarakatan.
Penilaian pegawai teladan dilakukan berdasarkan sejumlah indikator, seperti disiplin, inovasi kerja, produktivitas, dan kontribusi positif terhadap kemajuan lembaga.
βTradisi ini akan terus kami pertahankan sebagai bagian dari pembinaan internal untuk menciptakan layanan pemasyarakatan yang semakin baik dan manusiawi,β lanjutnya.
Dengan adanya program penghargaan ini, Lapas Banyuwangi berharap dapat menciptakan lingkungan kerja yang inspiratif, memperkuat solidaritas antar pegawai, serta meningkatkan kualitas pelayanan bagi warga binaan maupun masyarakat luas.
(Red)