Banyuwangi β Keluarga besar Kodim 0825/Banyuwangi menggelar kegiatan Fun Bike Ceria pada Kamis (24/4/2025) sebagai bagian dari upaya menjaga kebugaran fisik dan meningkatkan imunitas tubuh seluruh personel dan keluarga.
Kegiatan bersepeda santai ini dipimpin langsung oleh Dandim 0825/Banyuwangi, Letkol Arh Joko Sukoyo, S.Sos., M.Han. Rangkaian acara dimulai pukul 06.45 WIB dengan apel pagi dan senam pemanasan di lapangan Makodim.
Peserta bersepeda sejauh sekitar 7 kilometer, dimulai dari Makodim 0825 dan berakhir di kawasan wisata Pulau Santen, Banyuwangi.
Letkol Arh Joko Sukoyo menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mempererat kebersamaan sekaligus meningkatkan kebugaran tubuh. βDengan tubuh bugar dan imunitas terjaga, kita bisa menjalankan tugas dengan lebih optimal,β ujarnya.
Selain olahraga, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan relaksasi bersama keluarga besar Kodim 0825/Banyuwangi. Setibanya di Pulau Santen, peserta menikmati suasana pantai yang sejuk dan penuh kebersamaan.
(Red)