Banyuwangi β Dalam upaya menjaga kebugaran sekaligus mempererat kebersamaan, Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 11 Bangorejo menggelar kegiatan senam bersama di halaman Koramil Bangorejo, Rabu pagi (7/5/2025).
Kegiatan yang diikuti penuh antusias oleh para anggota ini diawali dengan pemanasan dan dilanjutkan senam aerobik yang dipandu instruktur profesional. Gerakan demi gerakan diikuti semangat oleh peserta, menciptakan suasana ceria dan penuh kekompakan.
Ketua Ranting 11 Persit KCK Bangorejo, Ny. Didik Yulianto, dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga kesehatan jasmani dan memperkuat tali silaturahmi antaranggota.
βSenam bersama ini bukan hanya soal olahraga, tapi juga wujud kebersamaan dan semangat kita sebagai istri prajurit. Tubuh yang sehat akan menunjang peran kita sebagai pendamping suami dan ibu rumah tangga,β ujarnya.
Ny. Didik juga mengajak seluruh anggota Persit untuk terus aktif dalam kegiatan organisasi serta saling mendukung demi terciptanya kekompakan dan solidaritas yang lebih kuat.
(R10)