Banyuwangi β Kodim 0825/Banyuwangi sukses melaksanakan Karya Bakti TNI dengan fokus pada perbaikan jalan dan drainase di Kelurahan Giri hingga Desa Grogol, Kecamatan Giri, Kamis (13/03/2025). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kenyamanan dan kelancaran aktivitas masyarakat setempat.
Perbaikan ini sangat dinantikan warga, mengingat kondisi infrastruktur yang rusak kerap mengganggu mobilitas harian. Salah satu warga Desa Grogol, Bapak Rofik, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak Kodim.
“Saya sangat berterima kasih kepada Bapak Dandim dan seluruh jajaran yang telah memperhatikan kondisi jalan kami. Tidak ada kata lain selain rasa syukur dan terima kasih,” ujarnya dengan haru.
Dandim 0825/Banyuwangi, Letkol Czi Sobirin, mengapresiasi kerja sama antara TNI dan masyarakat dalam bergotong royong memperbaiki infrastruktur.
“Jalan yang baik adalah kunci kelancaran aktivitas dan keselamatan warga. Kami bangga melihat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam kegiatan ini,” ujar Dandim.
Ia juga menegaskan pentingnya menjaga budaya gotong royong yang kini mulai luntur.
“Gotong royong adalah warisan bangsa yang harus kita jaga. Dengan kebersamaan, kita bisa memperbaiki fasilitas umum demi kepentingan bersama,” tambahnya.
Selain meningkatkan infrastruktur, Karya Bakti TNI ini juga mempererat rasa kebersamaan antara TNI dan masyarakat. Diharapkan, hasil perbaikan ini dapat memberi manfaat langsung bagi warga dalam beraktivitas dengan lebih nyaman dan aman.
(Red)