Banyuwangi β Untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Satbinmas Polresta Banyuwangi menggelar Focus Group Discussion (FGD) di Kantor Desa Grogol, Kecamatan Giri, Senin malam (26/5/2025).
Mengangkat tema βBersama Kita Wujudkan Situasi yang Aman dan Kondusif di Wilayah Kabupaten Banyuwangiβ, kegiatan ini menjadi forum terbuka antara aparat, pemerintah desa, pemuda, dan berbagai elemen masyarakat.
FGD dihadiri oleh perwakilan Satbinmas Polresta Banyuwangi Bripka M. Syafaat, S.H., mewakili Kasatbinmas Kompol Toni Irawan, S.H., M.H., bersama tiga anggota. Turut hadir perwakilan Kantor Camat Giri, Bhabinkamtibmas, Kasi Pemerintahan Desa Grogol, Ketua Karang Taruna Kecamatan Giri, serta pemuda dari desa dan kelurahan se-Kecamatan Giri.
Ketua Pokdarkamtibmas dan Bhabinkamtibmas membuka acara dengan menekankan pentingnya kolaborasi menjaga stabilitas keamanan. Selanjutnya, perwakilan Satbinmas dan pemberdaya masyarakat Kecamatan Giri menyampaikan materi seputar strategi menjaga Kamtibmas.
Sesi diskusi berlangsung dinamis. Pemuda menyampaikan banyak masukan dan pertanyaan, menunjukkan tingginya kepedulian terhadap keamanan lingkungan dan pencegahan potensi gangguan.
Sekitar 50 peserta hadir dalam FGD yang berlangsung aman dan tertib hingga selesai. Kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran kolektif dan aksi nyata dalam menjaga keamanan wilayah.
Satbinmas Polresta Banyuwangi berkomitmen untuk terus membangun kedekatan dan kepercayaan masyarakat melalui pendekatan edukatif dan partisipatif.
(Red)