Banyuwangi β Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Banyuwangi melalui Unit Sektor Srono sigap menangani tumpahan solar di Jalan Bomo, Desa Mangir, Kecamatan Rogojampi, Jumat (18/7/2025) sore.
Kejadian bermula saat pelapor, M. Ferdi Dwitama Suherlan (26), melihat adanya kecelakaan akibat jalan licin karena tumpahan solar. Ia segera menghubungi petugas Damkar untuk penanganan. Petugas menerima laporan pukul 13.56 WIB dan langsung menuju lokasi pukul 14.00 WIB. Proses pembersihan dimulai pukul 14.10 WIB dan selesai pukul 14.45 WIB.
Akibat tumpahan tersebut, lima orang dilaporkan terjatuh dan mengalami luka. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Penanganan dilakukan oleh anggota Damkar Sektor Srono bersama Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar) wilayah setempat. Tumpahan solar berhasil dibersihkan dan lalu lintas kembali normal.
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan terhadap potensi bahaya di jalan, serta kesiapsiagaan petugas dalam merespons situasi darurat.
(Red)