Banyuwangi β Babinsa Desa Grogol bersama Danramil Giri menghadiri kegiatan Sosialisasi Bahaya dan Manfaat Listrik yang digelar di Aula Balai Desa Grogol, Kecamatan Giri, Banyuwangi, Kamis (26/6/2025). Kegiatan edukatif ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat dalam menggunakan listrik secara aman dan bertanggung jawab.
Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Desa Grogol dan PT PLN Banyuwangi. Kegiatan berlangsung tertib, lancar, dan disambut antusias oleh warga setempat.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Grogol menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak dalam menyukseskan kegiatan ini. Camat Giri turut menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian serta keamanan infrastruktur kelistrikan sebagai aset negara.
Perwakilan PT PLN Banyuwangi menjelaskan secara teknis mengenai bahaya listrik di lingkungan rumah tangga, cara penggunaan listrik yang aman, hingga peran penting Gardu Induk Banyuwangi dan jaringan kabel bawah laut JawaβBali 150kV dalam mendukung kelistrikan wilayah.
Kegiatan ini juga membuka sesi tanya jawab langsung antara warga dan pihak PLN, Babinsa, serta perangkat desa, sehingga menjadikan suasana interaktif dan informatif.
Danramil Giri dalam keterangannya menyatakan, kehadiran TNI dalam kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial. βKami hadir untuk mendampingi dan mengayomi masyarakat, termasuk dalam edukasi keselamatan listrik yang berdampak langsung terhadap kesejahteraan warga,β ujarnya.
Acara ditutup dengan doa bersama serta harapan agar kegiatan serupa terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak masyarakat di wilayah lain.
(Red)