Banyuwangi β Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) RI melakukan kunjungan kerja ke Polresta Banyuwangi pada Sabtu (28/12/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk memonitor pelaksanaan pengamanan Operasi Lilin Semeru 2024 selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Kunjungan tersebut dipimpin oleh Komisioner Kompolnas, Irjen. Pol. (Purn). Ida Oetari Poernamasari, S.A.P., M.A., bersama Kombes Pol Hermansyah, S.H., S.I.K., M.H., AKBP M. Faisal Perdana, S.I.K., serta didampingi auditor Itwasda Polda Jatim, Kombes Pol Wiji Suwartini, S.H., S.E., M.H.
Rombongan disambut langsung oleh Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., bersama Wakapolresta Banyuwangi AKBP Dewa Putu Eka D., S.I.K., M.H., serta pejabat utama Polresta Banyuwangi di ruang Rupatama Polresta Banyuwangi.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolresta Banyuwangi memaparkan langkah-langkah yang telah diambil untuk memastikan pengamanan Nataru berjalan lancar, termasuk patroli rutin, pengamanan di tempat-tempat rawan, hingga pencegahan tindak intoleransi.
Irjen. Pol. (Purn). Ida Oetari Poernamasari mengapresiasi kinerja Polresta Banyuwangi. Menurutnya, Operasi Lilin Semeru 2024 di wilayah tersebut telah berjalan sesuai rencana dan mampu menciptakan situasi aman serta kondusif.
βKami memberikan apresiasi atas upaya Polresta Banyuwangi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Operasi Lilin Semeru di Banyuwangi berjalan baik, sesuai evaluasi yang kami lakukan,β ujar Ida.
Kombes Pol Hermansyah juga menegaskan pentingnya sinergi antara Polri, TNI, dan stakeholder lainnya dalam memberikan pelayanan serta pengamanan terbaik kepada masyarakat selama Nataru.
Setelah menerima paparan, tim Kompolnas melanjutkan kunjungan dengan meninjau Pos Terpadu Operasi Lilin Semeru 2024 di ASDP Ketapang. Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan pengamanan di jalur transportasi utama selama masa libur panjang.
Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra berharap kunjungan Kompolnas ini dapat memberikan masukan dan rekomendasi yang berguna bagi peningkatan pelayanan kepolisian di masa mendatang.
βKami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban, terutama menjelang pergantian tahun. Langkah antisipasi telah kami siapkan, termasuk pengamanan di titik-titik rawan serta patroli rutin,β ungkap Kapolresta Banyuwangi.
Kunjungan Kompolnas ini mencerminkan komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama momentum libur akhir tahun.
(Red)